Bantu Menggerakkan Roda Perekonomian, Satgas Yonif 115/ML Borong Hasil Bumi Masyarakat

    Bantu Menggerakkan Roda Perekonomian, Satgas Yonif 115/ML Borong Hasil Bumi Masyarakat

    PUNCAK JAYA - Dalam rangka membantu menggerakkan perekonomian masyarakat, Satgas Yonif 115/ML memborong hasil bumi masyarakat yang dijual ke Pos Pintu Angin, Kampung Kulirik, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya. Senin (8/1/2024). 

    Danpos Pintu Angin Letda Inf Arnold Randy Rialdy menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah salah satu kegiatan teritorial dalam rangka ikut turut serta dalam membantu roda perekonomian masyarakat binaanya.

    “Kegiatan ini merupakan langkah kami dalam mendekatkan diri dengan masyarakat. Dengan harapan, kehadiran prajurit TNI di Tanah Papua tidak hanya menjaga keamanan masyarakat tetapi juga dapat membantu meningkatkan taraf hidup mereka." Ucap Danpos.

    Hadirnya Satgas Yonif 115/ML diharapkan dapat membawa manfaat bagi masyarakat, terlebih dalam membantu meningkatkan perekonomian masyarakat.

    “Kegiatan ini merupakan bentuk cara kami agar masyarakat dapat merasakan kehadiran kami disini, selain itu juga barang yang dibeli juga akan dibawa ke Pos sebagai kudapan, ” Tambah Danpos.

    Mama Melda (26) merasa sangat terbantu dengan personel Satgas Yonif 115/ML yang selama ini banyak membantu masyarakat.

    “Terima kasih kepada Satgas Yonif 115/ML karena hasil kebun telah dibeli oleh anggota Pos sehingga Mama dapat membeli beras untuk sehari-hari.” Ungkap Mama Melda.

    puncak jaya
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Panglima TNI Terima Audiensi Tim detik.com...

    Artikel Berikutnya

    Berita Foto: Panglima TNI Dampingi Presiden...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    A Celebration of Unity: TNI 323 and Nipuralome Villagers Commemorate Battalion Anniversary Together
    Building Bonds, Building Futures: TNI 323 and Ambobera Residents Unite in Service
    ROSITA Initiative: TNI 503 Kostrad Boosts Local Economy, Inspiring Hope in Papua
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Kepala Staf Kodim Jayapura Menghadiri Wisuda Mahasiswa Universitas Cendrawasih Tahun Akademik 2024

    Tags